PEMANFAATAN FOTO UDARA UNTUK RENCANA PENGEMBANGAN KAWASAN WISATA DESA TAMANSARI

Yudi Firmansyah

Abstract


ABSTRAK

 

Penyusunan rencana pengembangan suatu Kawasan sangat membutuhkan data dasar yang memiliki tingkat validitas serta tingkat presisi yang tinggi. Salahsatu data dasar yang dibutuhkan adalah peta citra resolusi tinggi, beberapa jenis peta citra resolusi tinggi telah lazim digunakan dalam berbagai analisis perencanaan. Untuk perencanaan Kawasan yang memiliki area tidak terlalu luas pemanfaatan foto udara sebagai data dasar dalam analisis perencanaan dinilai sangat efektif dan efisien dari segi kepraktisan metode dan biaya. Dalam penyusunan rencana pengembangan Kawasan wisata di Desa Tamansari memanfaatkan metode foto udara sebagai data dasar analisis. Pengambilan foto udara dilakukan dengan menggunakan pesawat tanpa awak atau drone dengan tipe DJI Mavic Pro 2. Dari hasil analisis yang dilakukan dari peta citra diketahui bahwa lokasi rencana pengembangan Kawasan wisata desa Tamansari memiliki luas 2,4Ha yang memiliku tutupan lahan dominan semak belukar dan vegetasi hutan serta berbatasan langsung dengan Kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak. Data dasar tersebut menjadi pertimbangan dalam penentuan konsep rencana pengembangan pariwisata yang akan disusun. 

 

Kata Kunci : Potret Udara, Pengembangan Wisata

 

 ABSTRACT

 

Preparing a development plan for an area really requires basic data that has a high level of validity and precision. One of the basic data needed is a high-resolution image map. Several types of high-resolution image maps are commonly used in various planning analyses. For planning areas that have areas that are not too large, the use of aerial photography as basic data in planning analysis is considered very effective and efficient in terms of method practicality and cost. In preparing the development plan for the tourist area in Tamansari Village, aerial photography methods were used as basic data analysis. Aerial photography was taken using an unmanned aircraft or drone with the DJI Mavic Pro 2 type. From the results of the analysis carried out on the image map, it is known that the location of the planned development of the Tamansari village tourist area has an area of 2.4 Ha which has dominant land cover of shrubs and forest vegetation. and directly borders the Mount Halimun Salak National Park Area. This basic data is taken into consideration in determining the concept of the tourism development plan that will be prepared.

 

Keywords          : Aerial photography, Tourism Development


References


Herjuno Gularso dkk, “Tinjauan Pemotretan Udara Format Kecil Menggunakan Pesawat ModelSkywalker 1680 (Studi Kasus Area Sekitar Kampus UNDIP), (Online), Vol. 2, No. 2, 2013. (https://ejournal3.undip.ac.id/index.php/geodesi/article/ download/2440/2450, diakses 06 Juni 2024).

Muhammad, Rio. 2008. Studi Perbandingan Ketelitian Planimetris Foto Udara Format Kecil Dengan Citra Satelit Resolusi Tinggi (Quickbird). Karya Ilmiah. Surabaya : Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

Pix4DCapture. (2021). https://www.pix4d.com/product/pix4dcapture

Pix4Dmapper. (2021). https://www.pix4d.com/

Pix4Dmapper 4.1 User Manual. (2017, December 14). Offline Getting Started and Manual

Wolf, P., R. 1993, Elemen Fotogrametri dengan Interpretasi Foto Udara dan Penginderaan Jauh, Penerjemah: Gunadi, Gunawan, T., Zuharnen, Edisi kedua, Gadjah Mada University Press, Yogyakarta.


Full Text: PDF

DOI: 10.33751/teknik.v25i1.10237 Abstract views : 111 views : 64

Refbacks

  • There are currently no refbacks.