PENINGKATAN EFEKTIVTAS PEMBELAJARAN MELALUI PENINGKATAN KOMPETENSI PEDAGOGIK DAN TEAMWORK

Arif Fathurrahman, Sumardi Sumardi, Adi E Yusuf, Sutji Harijanto

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan efektivitas pembelajaran dengan meneliti variabel-variabel yang mempengaruhinya, diantaranya yaitu kompetensi pedagogik dan teamwork berdasarkan metode kuantitatif. Kompetensi pedagogik dan teamwork sebagai variabel bebas sedangkan variabel terikat adalah efektivitas pembelajaran. P enelitian ini mengkaitkan lingkup unit analisis, yaitu guru SMK swasta yang berstatus Guru Tetap Yayasan (GTY) di Kecamatan Cibungbulang Kabupaten Bogor pada tahun 2018. Populasi berjumlah 168 orang dengan jumlah sampel 119 orang yang ditentukan dengan metode proportional random sampling. Penelitian ini diawali dengan pengumpulan data dengan menyebar angket dan menggunakan likert. Teknik analisis menggunakan korelasi regresi parsial dan korelasi ganda. Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan positif yang signifikan antara kompetensi pedagogik dan efektivitas pembelajaran dengan koefisien korelasi (ry1) = 0,201 dan terdapat hubungan positif yang signifikan antara teamwork dan efektivitas pembelajaran dengan koefisien korelasi (ry2) = 0,759, dan terdapat hubungan positif yang signifikan antara kompetensi pedagogik dan teamwork secara bersama-sama dengan efektivitas pembelajaran dengan koefisien korelasi (ry12) = 0,769. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa efektivitas pembelajaran dapat ditingkatkan melalui kompetensi pedagogik dan teamwork.

Kata Kunci : Kompetensi Pedagogik, Teamwork, Efektivitas Pembelajaran


References


Afifatu Rohmawati. 2015. Efektivitas Pembelajaran. Jurnal Pendidikan Usia Dini. Volume 9 Edisi 1, April 2015. Baldiņš, Alvars. 2016. Insights into e-pedagogy concept development. Procedia-Social and Behavioral Sciences, Vol. 231, pp 251-255, May 2016.

Bambang Warsita. 2008. Teknologi Pembelajaran (Landasan & aplikasinya). Jakarta: PT RINEKA CIPTA. Barton, Glenn, Anne Bruce, Rita Schreiber. 2017. Teaching nurses teamwork: Integrative review of competency-based team training in nursing education. Journal NURSE Education in Paractice, pp. 1-9, November 2017. Bencsik, Andrea,. Noszkay, Erzsébet,. Marosi Ildiko. 2009. Teamwork In Education. Journal Problems Of Education In The 21 Century, Vol. 10, pp. 9-20. Deassy May Andini dan Endang Supardi. 2018. Kompetensi Pedagogik Guru Terhadap Efektivitas Pembelajaran Dengan Variabel Kontrol Latar Belakang Pendidikan Guru. Jurnal Pendidikan Manajemen Perkantoran. Vol. 1, No. 2, hal. 1-7, Januari 2018. Djamam Satori dan Asep Irawan. 2013. Pengaruh Regulasi, Pembiayaan dan Partisipasi Masyarakat Terhadap Efektivitas Manajemen Sarana Prasarana Sekolah, dan Dampaknya Terhadap Efektivitas Pembelajaran pada Sekolah Menengah Pertama se Kota Sukabumi. Jurnal Administrasi Pendidikan. Vol. XVII, No. 1, Oktober 2013. Eren E. 2008. Örgütsel Davram şve Ynetim Psikolojisi, Penerbit: Beta, Istanbul. Helriegell, Don,. Scolum, Jhon w. 2011. Organizational Behavior (13th Ed.) Mason: SouthWestern Cengage Learning. Jaja Jahidi. 2014. Kualifikasi dan Kompetensi Guru. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pascasarjana Administrasi Pendidikan. Vol. 2, No. 1, Januari 2014..


Full Text: PDF

DOI: 10.33751/jmp.v7i2.1334

Refbacks

  • There are currently no refbacks.