AKTIFITAS HEPATOPROTEKTOR EKSTRAK AIR HERBA PEGAGAN DAUN KECIL (Centella asiatica L. Urb.) TERHADAP TIKUS PUTIH JANTAN Sprague Dawley L. YANG DIINDUKSI DENGAN PARASETAMOL

Ike Yulia Wiendarlina, Min Rahminiwati, Fajar Triansyah Gumelar

Abstract


Hepatoprotektor merupakan senyawa yang dapat mencegah dan memperbaiki sel hati yang rusak akibat metabolism senyawa toksik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas hepatoprotektor dan dosis efektif dari ekstrak air herba pegagan daun kecil (Centella asiatica L. Urb) terhadap tikus putih jantan Sprague Dawley yang diinduksi dengan parasetamol. Tikus putih jantan galur Sprague Dawley L. yang digunakan berumur 3-4 bulan dengan bobot 180 g 220 g. Tikus diinduksi parasetamol dengan dosis 180 mg/200 g BB untuk menaikan kadar SGPT (Serum Glutamat Piruvat Transaminase). Selanjutnya tikus diberi perlakuan ekstrak herba pegagan dan diukur penurunan kadar SGPT selama 14 hari.  Hasil penelitian menunjukkan adanya aktivitas hepatoprotektor pada ekstrak air herba pegagan dengan persentase penurunan kadar SGPT pada dosis 50 mg/200 g BB, dosis 25 mg/200 g BB, dosis 12,5 mg/200 g BB dan dosis 6,25 mg/200 g BB masing-masing sebesar 77,81%, 38,46%, 79,95% dan 55,20%. Berdasarkan penurunan kadar SGPT dan hasil histopatologi jaringan hati, ekstrak pegagan dosis 12,25 mg/200 g BB merupakan dosis paling efektif untuk menurunkan kadar SGPT pada tikus uji. 


Keywords


Herba pegagan daun kecil, hepatoprotektor, Serum Glutamat Piruvat Transaminase (SGPT)

References


Anggraini, D. R. 2008. Gambaran makroskopik dan mikroskopik hati dan ginjal mencit akibat pemberian plumbun asetat. Tesis. Sekolah Pascasarjana Universitas Sumatra Utara. Medan.

Arafah, E., D. Muchtadi, F. R. Zakaria., T. Wresdiyati dan Sidik. 2005. Pengaruh Perlindungan Ekstrak Rimpang Bangle (Zingibercassumunar Roxb) Terhadap Kerusakan Hati Yang Diinduksi CCl4. Jurnal Teknologi dan Industri Pangan Volume XV No. 3.

Departemen Kesehatan RI. 1977. Materia Medika Indonesia, Edisi I. Direktorat Pengawasan Obat dan Makanan. Jakarta.

______. 1987. Materia Medika Indonesia, Edisi IV. Direktorat Pengawasan Obat dan Makanan. Jakarta.

______. 1989. Materia Medika Indonesia, Edisi V. Direktorat Pengawasan Obat dan Makanan. Jakarta.

Gillete, J. K. 1981. An integrated approach to the study of chemically reactive metabolites of acetaminophen. Arcf intern. Med. 141: 375-9.

Harbone, J. B. 1987. Metode Fitokimia Penuntun Cara Modern Menganalisis Tumbuhan. Penerbit ITB. Bandung.

Murugesh, K. S., V. C. Yeligar., B. C. Maiti., dan T. K. Maity. 2005. Hepatoprotective and antioxidant role of Berberistinctorialesch leaves on parasetamol induced hepatic damage in rats. Iranian J Pharmacol. 4: 64-69.

Rajendra C. E., G. S. Magadum., Wildmahboob Ali Nadaf., S. Yashoda., M. Manjala. 2011. Phytochemical Screening of the Rhizome of kaemferia.

Setiani, I. 2012. Uji aktivitas hepatoprotektor ekstrak air herba pegagan (Centella Asiatica L. Urban) terhadap tikus putih jantan Spraque Dawley yang diinduksi parasetamol. Skripsi. Program Studi Farmasi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Pakuan. Bogor.

Smith, J. B., dan S. Mangkoewidjojo. 1988. Pemeliharaan, Pembiakan, dan Penggunaan Hewan Percobaan di Daerah Tropis. International Development Program of Australian Universities and Colleges. Jakarta.

Sudewo, B. 2010. Basmi Penyakit dengan Sirih Merah :Sirih Merah Pembasmi Aneka Penyakit. Agromedia Pustaka. Jakarta. Hal. 37-47.

Wallace, J. L. 2004. Acetaminophen hepatotoxicity: no to the rescue. Br. J. Pharmacol. 143 (1): 1-2.

Wilmana, P. F. 1995. Analgesik antipiretik antiinflamasi non steroid dan obat piri. Dalam: Ganiswarna, S. G. (Ed.). Farmakologi dan Terapi. Edisi 4. Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia. Jakarta.

Yuningsih, Y. 2008. Deteksi cepat insektisida karbofuran (karbamat) dalam isi rumen sapi dengan cara kromatografi lapis tipis (KLT). Seminar Nasional Teknologi Peternakan dan Veteriner. Balai Besar Penelitian Veteriner. Bogor.


Full Text: PDF

DOI: 10.33751/jf.v8i1.1167 Abstract views : 2120 views : 1143

Refbacks

  • There are currently no refbacks.